Tuesday, March 19, 2013

Cara Memilih Sekuritas Dengan Benar Dan Strategis


Cara Memilih Sekuritas Dengan Benar Dan Strategis – Dalam menjalankan usaha trading, para trader saham sering sekali tidak menyadari apa – apa saja yang menjadi faktor penentu kesuksesan bertrading. Salah satu faktor yang sering tidak disadari para trader saham adalah pemilihan sekuritas yang benar dan strategis.
                                                                    
Berikut tips untuk memilih sekuritas yang baik / bahan pertimbangan dalam memilih sekuritas :

1. Carilah sekuritas yang memiliki reputasi yang baik.

2. Carilah sekuritas yang memiliki fasilitas online trading.

3. Fasilitas online tradingnya harus handal dan lancar, memiliki tools yang cukup lengkap, informatif, mudah digunakan serta memiliki tampilan yang baik. Bahkan kalau perlu memiliki fasilitas2 khusus seperti fasilitas alert, bisa set trailing stop, dll.

4. Fasilitas online trading bisa digunakan di banyak peralatan, seperti computer dan mobile phone atau blackberry.

5. Selain memiliki fasilitas online trading, akan lebih baik apabila sekuritas tsb juga memiliki galeri2 yang jumlahnya cukup banyak dan mudah dijangkau.

6. Carilah sekuritas dengan fee transaksi beli/jual yang murah dan tidak ada fee tambahan lainnya.
Fee Buy : biasanya di kisaran 0,15% sd 0,25%. dan Fee Jual : biasanya di kisaran 0,25% sd 0,35%.

7. Carilah sekuritas dengan sistem administrasi yang baik.

8. Carilah sekuritas dengan Sistem pelaporan dan konfirmasi yang baik.

9. Carilah sekuritas yang memiliki Customer Service yang ramah dan cepat dalam menanggapi keluhan2 atau pertanyaan.

10. Carilah sekuritas yang sering menjadi underwriter atau agen penjual saham2 IPO.

11. Carilah sekuritas yang memiliki manajemen yang kredibel.

12. Carilah sekuritas yang sering memberikan informasi mengenai market atau saham secara berkala dan akurat.

13. Carilah sekuritas yang memiliki fasilitas deposit dan withdraw dana dengan cepat.

14. Carilah sekuritas yang menggunakan rekening bank yang umum digunakan oleh banyak orang.
Akan lebih baik apabila sesuai dengan tempat kita biasa menyimpan dana.

15. Carilah sekuritas yang mendapat rekomendasi positif dari banyak penggunanya.

16. Apabila dana terbatas, carilah sekuritas yang mensyaratkan deposit awal seminimal mungkin. Umumnya : Rp. 10 sd 25 juta.

17. Jika memungkinkan untuk trial, lakukan trial terlebih dahulu.

No comments:

Post a Comment

Terimakasih Sudah berkunjung di blog ecek-ecek ini, semoga artikel yang ada di blog ini dapat membantu anda. Silahkan tinggalkan pesan yang tidak mengandung Spam!!!